Marabahan (MAN
2 Batola) - Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Barito
Kuala menggelar Pesantren Ramadhan 1446 H di ruang kelas & Musholla MAN 2 Batola
An-Nizamy, Kamis – Jum’at ( 6-7/3/25)
Kegiatan Pesantren Ramadhan di MAN 2
Batola dilaksanakan selama 2 hari dari tanggal 06 s.d 07 Maret 2025
dan diikuti seluruh siswa-siswi kelas X, XI dan
XII dengan hadir ke madrasah setiap hari dan dihadiri dewan guru
sesuai jadwal yang sudah disusun Wakil Kepala Madrasah (Wakamad) bidang Kurikulum.
Kepala MAN 2
Batola Rosmawardi, S.Pd. menerangkan kegiatan tersebut digelar dalam rangka merealisasikan agenda yang telah ditetapkan oleh Kementerian Agama yaitu
tentang mengadakan Pesantren Ramadhan di setiap Madrasah selama 2 hari di
bulan Ramadhan 1446 H/2025 M.
Kegiatan pesantren Ramadhan dilaksanakan dari
pukul 08.00 s.d 13.00 Wita di hari pertama diisi dengan 4 kegiatan, yaitu
Sholat Dhuha berjamaah 08.00 – 09.00, Tadarus Al-Quran dari pukul 09.00 s.d 10.00
Wita, kemudian bimbingan dan praktik berwudhu 10.15 s.d 12.15 Wita, dan dilanjutkan
dengan Sholat Zuhur berjamaah dari pukul 12.30 s.d 13.00 Wita.
Sementara pada hari kedua kegiatan meliputi
sholat dhuha berjamaah, tadarus Al-Qur’an di kelas masing-masing, khataman
Al-Qur’an dan do’a bersama untuk siswa kelas XII yang akan memulia Ujian
Madrasah Senin mendatang tanggal 10 Maret 2025.
Seluruh rangkaian kegiatan berjalan dengan
lancar serta diikuti oleh para siswa kelas X, XI dan XII serta tenaga pendidik
dan kependidikan MAN 2 Barito Kuala dengan baik dan penuh khidmat.
Kapala madrasah Rosmawardi, S.Pd.
mengungkapkan harapannya agar kegiatan Pesantren Ramadhan ini dapat meningkatkan
keimanan dan ketakwaan seluruh warga madrasah.
“Mudah-mudahan kegiatan ini dapat menambah
keimanan dan ketakwaan kita kepada Allah SWT, bermanfaat untuk kita semua dan
membawa keberkahan dalam kehidupan sehari-hari, khususnya di bulan suci
Ramadhan ini. Pesantren Ramadhan menjadi bukti nyata komitmen MAN 2 Batola
dalam membentuk generasi Islam yang berkarakter,” pungkasnya. (Rep: Hikmah/Ft:
Marlina)