Marabahan (Kemenag Batola) - Dharma
Wanita Persatuan (DWP) Kantor Kementerian Agama Kabupaten Barito Kuala
(Kankemenag Batola) dibawah pimpinan Ny. Laila Anwar Hadimi melaksanakan Jum’at
Berkah dengan membagikan makanan bergizi gratis kepada siswa-siswi RA Perwanida
Marabahan pada Jum’at (31/01/2025).
Menurut Laila program ini merupakan program DWP
Kanwil Kemenag Kalsel yang dilaksanakan bergiliran di Kemenag Kabupaten/Kota Se
Kalsel.
“Pemberian makan bergizi gratis bagi
anak-anak RA dilaksanakan dalam rangka mendukung program Presiden Prabowo
Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka tersebut tidak hanya
tentang meningkatkan gizi, tetapi juga tentang membentuk masa depan yang lebih
sehat bagi generasi mendatang,” ujarnya di RA Perwanida Marabahan.
Ketua DWP Kankemenag Batola juga
menjelaskan bahwa ada 50 paket makanan bergizi gratis dan susu yang dibagikan
di RA Perwanida.
“Hari Jum’at merupakan hari yang
penuh berkah, hari terbaik dalam sepekan. Pada hari Jum’at Allah siapkan
ampunan, doa dikabulkan, dan pahala besar bagi hamba-hamba Nya yang beriman. Semoga
program ini dapat bermanfaat bagi perkembangan anak-anak, terutama dalam
membentuk kebiasaan makan yang baik,” harapnya.
Adapun program makan bergizi
gratis adalah salah satu upaya pemerintah untuk memberikan kehidupan yang layak
bagi masyarakat dan meningkatkan kualitas gizi anak Indonesia.
Penulis :
Miftah
Foto : Miftah