Marabahan
(MAN 2 Batola) - OSIM Mandala sukses menggelar kegiatan Class Meeting
yang ditunggu-tunggu oleh seluruh siswa MAN 2 Barito Kuala. Senin - Jum’at (09-13/12/24). Suasana ceria, senang dan semangat
menyelimuti madrasah selama lima hari berturut-turut.
Pada hari pertama, kegiatan diawali dengan apel pembukaan
di lapangan MAN 2 Batola, Bapak Kamad Rosmawardi selaku pembina upacara
mengungkapkan bahwasanya “Class Meeting tidak hanya sebagai ajang untuk
senang-senang semata bagi siswa/i, tetapi juga menjadi kesempatan bagi kalian
untuk unjuk keunggulan masing-masing kelas,” ucapnya.
Beliau juga menekankan kepada seluruh siswa/i untuk
segera menyelesaikan tugas-tugas yang belum tuntas. Usai memberikan sambutan,
dilanjutkan dengan simbolisasi pembukaan yang menandakan kegiatan Class Meeting
resmi dibuka.
Usai apel pembukaan, dilanjutkan dengan pelaksanaan lomba
hari pertama yaitu Lomba Tahfidz dan Lomba Paduan Suara. Lomba Tahfidz
dilaksanakan di Musholla An-Nizamy. Setiap kelas mengirmkan 2 orang perwakilan
untuk di tes hafalannya. Sedangkan Lomba Paduan Suara digelar di lapangan,
dimana setiap kelas mengirimkan 1 grup (minimal 10 orang) untuk menyanyikan 1
lagu wajib (Tanah Airku) dan 1 lagu pilihan (lagu Banjar).
Di hari kedua, dilaksanakan lomba Tari dan olahraga
tradisional Balogo. Lomba Tari dilaksanakan di lapangan madrasah, dimana setiap
kelas mengrimkan 1 grup tari yang terdiri dari minimal 6 orang siswa dengan
membawakan 1 tarian tradisional atau tarian kreasi. Sedangkan lomba Balogo di
laksanakan di pelataran kelas dengan 2 pemain untuk setiap kelasnya.
Pada hari ketiga, Lomba Futsal dan Lomba PMR digelar di
lapangan madrasah. Lomba Futsal berlangsung dengan seru dan meriah. Suasana yang
cukup teduh menambah semangat para pemain untuk melaksanakan pertandingan.
Suporter dari masing-masing kelas juga tak mau kalah dalam memeriahkan
pertandingan. Mereka memberikan dukungan dan semangat kepada teman satu
kelasnya yang sedang berlaga di lapangan, dan dimenangkan oleh kelas XII IPS 2.
Lomba Bola Voli dan Lomba Senam digelar pada hari keempat
di lapangan madrasah. Kedua lomba berlangsung seru dan heboh. Setiap kelas
memberikan support kepada setiap kelompok yang bertanding. Untuk lomba Voli
dimenangkan oleh kelas XII IPS 1 setelah mengalahkan beberapa kelas. Untuk
lomba Senam setiap kelas mengrimkan 1 grup dengan membawakan Gerakan Senam
Maumere.
Dihari kelima atau terakhir berlangsung Lomba Habsyi dan
Pramuka. Keduanya digelar di lapangan madrasah. Untuk lomba Habsyi setiap grup
membawakan 1 syair sholawat dan di nilai langsung oleh bapak Kamad Rosmawardi,
S.Pd. Sementara Lomba Pramuka, setiap grupnya memperagakan gerakan dasar
baris-berbaris (PBB) dan gerakan Variasi, serta diperbolehkan memakai atribut
untuk menambah kemeriahan.
Pembina OSIM Mandala Wisnu Pramudyo, HS, S.Or.
menyampaikan bahwa kegiatan Class Meeting selama 5 hari berjalan dengan baik,
lancar dan seru. “Alhamdulillah kegiatan berjalan dengan sukses, semua siswa di
setiap kelas mengikuti 10 jenis perlombaan dengan semangat dan antusias yang
tinggi. Mereka memberikan yang terbaik pada setiap penampilan,” ucapnya.
“Mudah-mudahan kegiatan ini menambah kekompakan mereka dan sekaligus menghibur mereka setelah sebelumnya mengikuti kegiatan Penilaian Akhir dan Asesmen Sumatif Akhir,” harap Wisnu diakhir wawancara, Jum’at (13/12/24). (Rep/Ft: Hikmah)