Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda 2024 di MAN 2 Batola

 


Marabahan (MAN 2 Batola) – Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Batola menggelar upacara bendera dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda pada Senin pagi (28/10/24) di halaman madrasah yang diikuti oleh seluruh dewan guru, pegawai madrasah, serta seluruh siswa-siswi kelas X, XI dan XII MAN 2 Batola.

Pada sesi awal, para peserta diarahkan untuk mengikuti prosesi dengan tertib, dilanjutkan dengan pengibaran bendera Merah Putih oleh Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) MAN 2 Batola yang diiringi instrument dan kelompok Paduan Suara Mandala Voice. Seluruh peserta mengikuti upacara dengan penuh penghormatan.

Kepala MAN 2 Rosmawardi, S.Pd. bertindak sebagai pembina upacara dalam kegiatan ini. Dalam amanatnya, beliau menyampaikan pentingnya semangat persatuan dan nilai perjuangan yang diusung oleh Sumpah Pemuda sebagai inspirasi bagi generasi muda, terutama para siswa madrasah, untuk terus berkarya dan berprestasi.

“Pada saat ini bangsa Indonesia tengah memperingati peristiwa penting yaitu peristiwa sumpah pemuda. Nilai-nilai agung yang ditampilkan oleh generasi Sumpah Pemuda 1928 ini harus selalu didengungkan berkali-kali di setiap waktu untuk menguatkan kesadaran dan karakter bangsa Indonesia, dalam menghadapi berbagai perubahan situasi dan kondisi yang sangat cepat, yang bisa menjadikan kekuatan bangsa terdegradasi,” ucap beliau.

Setelah prosesi upacara selesai, acara dilanjutkan dengan pengumuman para pemenang lomba pada peringatan Hari Santri Nasional 2024 Selasa kemaren, yaitu pemenang lomba yel-yel dan kaligrafi. Serta pengumuman pemenang kelas terdisiplin yang diperoleh oleh kelas XII Keagamaan.

Rangkaian acara ini diakhiri dengan harapan agar semangat Sumpah Pemuda terus hidup di hati seluruh peserta didik MAN 2 Batola, menjadi pendorong untuk berprestasi dan berkontribusi dalam membangun bangsa. (Rep/Ft: Hikmah)


1 Komentar

Lebih baru Lebih lama