Kamad Kukuhkan 100 Peserta Didik Kelas IX MTsN 6 Barito Kuala

 

Marabahan (MTsN 6 Batola) – Sebanyak 100 orang peserta didik MTsN 6 Barito Kuala dikukuhkan dan dilepas Kepala Madrasah (Kamad) MTsN 6 Barito Kuala Abd Khair, S.Ag.,M.Pd.I Selasa (11/06/24) di Halaman MTsN 6 Batola.

Sebelum dikukuhkan sebagai Alumni MTsN 6 Batola, seluruh peserta diminta  Khair mengucapkan janji Alumni Bertakwa kepada Allah Swt Tuhan Yang Maha Esa, Berbakti kepada kedua orangtua, menghormati seluruh tenaga pendidik dan kependidikan MTsN 6 Barito Kuala, baik di dalam lingkungan maupun di luar lingkungan MTsN 6 Barito Kuala,  Menjaga nama baik almamater MTsN 6 Barito Kuala, baik di dalam  lingkungan maupun di luar lingkungan MTsN 6 Barito Kuala,  Menjalin silaturrahmi, baik kepada Dewan guru maupun almamater serta mengamalkan ilmu yang diperoleh selama ini di MTsN 6 Barito Kuala.

Setelah dikukuhkan, Khair berharap dan berdoa agar seluruh alumni melanjutkan sekolah kejenjang yang lebih tinggi lagi. “Semoga kalian dapat menempuh pendidikan kejenjang yang lebih tinggi  dan semoga kita semua mendapat ridho dan keberkahan dari Allah swt.amin,” harap Khair

Dalam sambutannya, Khair mengucapkan terima kasih  dan  selamat datang kepada Kepala Sub Bagian (Kasubag) Arif Rosadi, S.Pd.I, MM,  sekaligus Pejabat Pelaksana Harian (PLH) Kemenag Kabupaten Batola, juga kepada seluruh orangtua peserta didik, dan seluruh undangan  yang menghadiri  pada acara pengukuhuan dan pelepasan Peserta didik Kelas IX MTsN 6 Batola.

”Selamat datang dan terima kasih atas kehadiran Bapak Kasubag  ketua Komite, seluruh Kamad MTsN 6 Batola yang pernah menjabat, Camat Tamban dan para undangan kami sambut  dangan senang dan gembira atas kehadirannya,” kata Khair.

Dikatakan Khair panggung permanen yang di rencanakan Komite dan pihak Madrasah dari sumbangan orangtua peserta didik sudah terwujud dan sudah di gunakan pada acara pengukuhan, meskipun belum rampung semua namun secara bertahap akan bisa diselesaikan  karena memerlukan dana yang banyak sehingga diharapkan komite bersama orangtua bekerjasama menghimpun dana pembangunannya, agar panggung terbangun dengan baik dan kokoh.

Arif dalam sambutannya menyampaikan perkembangan dan kemajuan MTsN 6 Batola sekarang ini karena perjuangan para pemimpin/kepala Madrasah (Kamad) dahulu  yang mampu memimpin dan membina MTs dan berjuang demi kemajuan madrasah, tenaga pendidik dan kependidikan, sarana prasarana yang dulu belum begitu lengkap, sekarang bertambah maju dan mulai lengkap.

“Terima kasih saya sampaikan kepada semua Kamad MTsN 6 Barito Kuala dari dahulu sampai sekarang yang sudah berjuang demi kemajuan MTsN 6 Barito Kuala hingga maju seperti sekarang ini” kata Arif.

Katanya lagi, bagi seluruh peserta didik yang telah lulus MTsN 6 Barito Kuala agar melanjutkan kejenjang yang lebih tinggi.

“Anak -anak lanjutkanlah  pendidikan kejenjang yang lebih tinggi lagi tuntutlah ilmu sebanyak-banyaknya karena perjuangan kalian masih Panjang,” pesan Arif.

Komite Madrasah Hipni, M.Pd.I  dalam sambutannya mengatakan terima kasih atas kerjasama yang baik antara kamad, guru dan orangtua siswa, sehingga bisa melaksanakan acara perpisahan siswa kelas IX.

“Terima kasih saya sampaikan kepada Kamad, semua orangtua siswa dan seluruh dewan guru yang membantu pelaksanaan pengukuhan dan pelepasan  peserta didik kelas IX, sehingga acaranya berjalan dengan lancar dan sukses” kata Hipni.

Ketua panitia pelaksana Drs. Nor Effendi bersyukur tahun ini dilaksanakan acara perpisahan secara maksimal dan berjalan dengan lancar dan sukses semua berkat Kerjasama semua pihak baik komite, orangtua, kamad dan seluruh dewan guru serta Osim MTsN 6 Barito Kuala.

“Alhamdulillah acara kita berjalan dengan lancar, semoga tahun depan lebih meriah lagi, semoga anak-anak kita bisa melanjutkan pendidikan yang lebih tinggi lagi,” pungkas Effendi.

Acara dimeriahkan Mercing Band,  tari rudat, tari  zapin muara dan persembahan drama Kabaret  yang semua dipersembahkan oleh siswa MTsN 6 Barito Kuala  (Rep:Suriyadi/Ft: Fikri)


Lebih baru Lebih lama